Thank you for visiting my blog, if you want to find all my post, I suggest to see Daftar Tulisan, there you'll found all my posts. If there's a question, feel free to contact me. Happy Blogging...!!!

Kamis, 24 Februari 2011

Menjaga Kualitas Tidur

Loyo dalam beraktivitas akibat kurang tidur memang menjengkelkan, apalagi setumpuk pekerjaan masih menunggu diatas meja kita. Biasanya kita menanggulanginya dengan minum kopi, teh, softdrink dan sebagainya. Namun apakah akan selamanya kita minum kopi, softdrink, soda tersebut? apalagi jika memiliki efek samping terhadap kesehatan, alangkah lebih baik jika kita bisa mencoba untuk tidur pada malam hari.

Tentu saja dengan tidur yang berkualitas, kita akan mampu mengatasi rasa kurang bersemangat dalam beraktivitas. Bagi yang sulit tidur pada malam hari, berikut beberapa tips yang dikemukakan Elizabeth Walling agar kita dapat tidur nyenyak dan berkualitas.

  • Kurangi konsumsi kafein. Biasanya kafein ini terdapat dalam kopi, jika sering mengkonsumi kopi di pagi hari, sebaiknya mulai sekarang kurangi. Setidaknya setelah makan siang, hentikan mengkonsumsi kopi.
  • Hindari alkohol. Selain merusak kesehatan, minuman beralkohol hanya akan membuat istirahat sejenak yang kemudian dimalam hari akan berulang kali bangun dan terjaga.
  • Jangan berolahraga saat akan tidur. Tidak perlu kita berhenti dari keanggotaan kita di gym, hanya saja kita harus dapat mengatur waktu agar dapat coolingdown dari rasa lelah beberapa jam sebelum beranjak tidur.
  • Pijat reflexi atau mandi air hangat. Ini adalah salah satu yang dapat mempercepat kita terbang ke alam mimpi, tentu saja dengan setelah merasa diri kita rileks.
  • Jangan simpan TV didalam kamar. Yang ini merupakan rekomendasi dari feng shui untuk ketenangan dan keseimbangan energi. Jika kita mengantuk didepan TV, segera atur waktu TV agar mati dengan sendiri sehingga jika kita tidur didepan TV, tengah malam tidak terbangunkan oleh suara TV yang masih menyala. Hal ini berlaku pula untuk musik atau komputer. Sebaiknya sebelum tidur, matikan peralatan elektronik tersebut.
  • Mengatur jadwal tidur. Tubuh kita seperti memiliki jam atau alarm yang akan mengatur sendiri jika kita tidur pada jam yang sama setiap hari.
  • Hilangkan perasaan stress sebelum tidur. Biasanya sebelum tidur, banyak urusan kantor atau pekerjaan yang belum selesai sedangkan deadline mendekati, ataupun tagihan yang belum dibayar, dan berbagai masalah lainnya. Ini selalu menjadi pikiran kita sebelum tidur. Ingatlah, waktu tidur adalah bukan waktu untuk menganalisa atau memikirkan segala sesuatu. Tinggalkan semua masalah sebelum tidur. Kalaupun tidak bisa, setidaknya catat semua masalah tersebut dalam buku jurnal atau diary dan kemudian tidur tanpa memikirkan semua masalah.
  • Penempatan tempat tidur. Atur kembali tempat tidur kita senyaman mungkin, terutama bagi yang memiliki sakit pada tulang belakang.
  • Minum susu hangat atau teh hangat. Susu dan air teh hangat memiliki efek menyegarkan dan membuat pikiran kita menjadi lebih nyaman apalagi air teh yang dicampur dengan madu dan lemon, akan menjadi minuman penyegar bagi tubuh dan pikiran.
  • Mengatur ruangan senyaman mungkin. Jika biasa menggunakan kipas angin, lebih baik dimatikan atau diperhalus suaranya sehingga suara ribut dari kipas tidak mengganggu tidur kita. Penerangan pun menjadi sesuatu yang penting, jika terlalu terang, akibatnya akan sulit untuk tidur pula. Selain itu suhu udara juga berpengaruh, jangan terlalu panas atau terlalu dingin. Buatlah ruangan tersebut senyaman mungkin untuk tidur.

Sumber: NaturalNews

0 comments:

Posting Komentar